//Gubernur Sulsel Lantik Bupati dan Wakil Bupati Luwu Terpilih

Gubernur Sulsel Lantik Bupati dan Wakil Bupati Luwu Terpilih

Makassar – Setelah menjalani proses yang panjang dan beberapa penundaan waktu akibat jadwal yang sering berbenturan, akhirnya pada Jumat, 15 Februari 2019 Bupati Luwu Drs. H. Basmin Mattayang, M.Si dan Wakil Bupati Luwu Syukur Bijak dilantik oleh Gubernur Sulsel Prof. H. Nurdin Abdullah di ruang pola kantor gubernur Sulsel.

Selain melantik pasangan Bupati dan Wakil Bupati Luwu, Gubernur Sulsel juga melantik Bupati dan Wakil Bupati Wajo Terpilih.

Sebagai informasi, pasangan Basmin Mattayang dan Syukur Bijak resmi dilantik setelah menang dalam Pilkada 2018 lalu dimana pasangan yang memiliki tagline BM-SBj ini unggul dengan total raihan 117.230 suara. Sementara rivalnya, Pata-Emmy meraih 76.206 suara.

Usai Pelantikan, beberapa kepala daerah khususnya yang berada di wilayah Tanah Luwu memberikan ucapan selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati Luwu periode 2019-2024 tersebut.

Bupati Luwu H. Basmin Mattayang yang didampingi Wakil Bupati Luwu Syukur Bijak disela-sela acara ramah tamah dengan masyarakat Luwu yang ada di Makassar mengucapkan rasa syukur dan terima kasihnya.

“Alhamdulillah hari ini Saya dan pak Syukur Bijak resmi memimpin Luwu 5 tahun kedepan. Saya berterima kasih kepada seluruh masyarakat Luwu dimanapun berada karena telah mempercayakan kami berdua untuk kembali memimpin Luwu dan semoga kami bisa mengemban amanah ini dengan baik,”ucap H. Basmin Mattayang

Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber mediacenter.luwukab.go.id