//Tim SMEP TP PKK Sulsel Apresiasi Pelaksanaan 10 Program Pokok PKK Di Kabupaten Luwu

Tim SMEP TP PKK Sulsel Apresiasi Pelaksanaan 10 Program Pokok PKK Di Kabupaten Luwu

Luwu, InfoPublik – Tim Supervisi, Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan (SMEP) TP-PKK Provinsi Sulawesi Selatan memberikan apresiasi kepada pengurus TP PKK Kabupaten Luwu atas kerja kerasnya menjalankan tugas sebagai mitra pemerintah daerah dalam membantu meningkatkan kesejahteraan keluarga. Hal ini diungkapkan langsung oleh Wakil Ketua II TP PKK Provinsi Sulsel Hj Haerani S Alam saat mengunjungi beberapa lokasi dalam rangka melakukan Supervisi dan Monitoring 10 program pokok TP PKK di Kabupaten Luwu

“Ini sangat luar biasa apa yang telah diperbuat oleh TP PKK Kabupaten Luwu dalam menjalankan 10 program pokok PKK. Meski bekerja dengan serba keterbatasan akibat pandemic Covid-19, namun TP PKK Kabupaten Luwu tetap berupaya menjalankan tupoksinya menjadi mitra pemerintah daerah dalam peningkatan kesejahteraan keluarga dan pemulihan ekonomi masyarakat”, kata Hj Haerani S Alam

Menurut Ketua Tim SMEP, dalam pelaksanaan 10 Program pokok PKK, TP-PKK Kabupaten Luwu mengalami peningkatan dalam pelaksanaan tertib administrasi, Usaha Peningkatan dan Pendapatan Keluarga (UP2K), IVA Test dan program ‘Hatinya PKK’.

“Kami telah melakukan supervisi di sekretariat TP PKK, kemudian melakukan monitoring ke beberapa lokasi yang menjadi program unggulan TP PKK Kabupaten Luwu seperti kampung bebas Covid-19, lokus stanting, Kelompok UP2K Binaan, KWT Binaan, Dasa Wisma dan Posyandu. Memang ada beberapa yang masih perlu pembenahan dan perbaikan, namun secara umum pelaksanaan 10 program pokok PKK di Kabupaten Luwu berjalan dengan baik dan terus mengalami peningkatan”, lanjut Hj Haerani S Alam

Saat mengunjungi lokasi IKM Barambing tempat pelaksanaan Pekan UMKM Tahun 2020, Tim SMEP juga memuji kerajinan tangan yang lahir dari kreatifitas para kader PKK Kabupaten Luwu dalam mengelola limbah plastik menjadi suatu karya yang memiliki kearifan lokal.

Diakhir kunjungannya di Desa Bilante Kecamatan Larompong, Tim SMEP TP PKK Sulsel berpesan agar kader-kader TP PKK harus lebih giat dan bersemangat menjalankan program strategis pemerintah khususnya membantu meningkatkan kesejahteraan keluarga. Selain itu, harus peka dan peduli terhadap kesenjangan sosial yang terjadi dilingkungan masyarakat terutama kepada mereka yang terdampak langsung dengan pandemic Covid-19

“Ada kasus yang kami dapatkan di Makassar seorang anak melakukan pencurian HP karena tidak memiliki HP untuk mengikuti pembelajaran daring selama pandemic Covid-19. Ini telah menjadi perhatian ibu ketua TP PKK Provinsi Sulsel sehingga atas arahan ibu ketua semua pengurus dan kader membuat sebuah program dengan mengumpulkan koin sisa belanjaan. Koin-koin ini kita kumpulkan sebagai dana taktis untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan uluran tangan dan ini bisa juga diterapkan di Kabupaten Luwu sebagai bentuk kepekaan sosial kepada masyarakat. Dari pada koin sisa belanjaan kita tidak terpakai, baiknya kita manfaatkan bagi orang lain yang membutuhkannya, nilainya memang kecil namun jika dikumpulkan dari seluruh desa yang ada di Kabupaten Luwu, maka nilainya itu akan sangat besar dan manfaatnyapun akan sangat besar”, lanjutnya

Sementara itu Ketua TP PKK Kab Luwu, Hj Hayarna Basmin yang ikut mendampingi Tim SMEP melakukan monitoring mengatakan bahwa semua yang dilakukannya bersama pengurus dan para kader PKK Kab Luwu tidak terlepas dari arahan dari Ketua TP PKK Provinsi Sulawesi Selatan

“Kami sangat bersyukur dan bangga karena cukup mendapat perhatian dari Ibu Ketua TP PKK Prov Sulsel. Arahan-arahan dari beliau memotivasi kami untuk selalu melakukan yang terbaik demi peningkatan Kesejahteraan keluarga dan masyarakat Kab Luwu, tentunya dengan kehadiran Tim SMEP ini kami berharap diberi masukan saran sebagai bahan perbaikan dalam menjalankan 10 program pokok PKK”, kata Hj Hayarna Basmin

Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber mediacenter.luwukab.go.id