Belopa, InfoPublik – Sebanyak 1.300 rider menguji kemampuannya sekaligus untuk memperebutkan berbagai hadiah bergengsi dalam acara One Day Trail Adventure (OTDA) Jelajah Alam Belopa (JAB) I.
Para rider secara resmi dilepas oleh Bupati Luwu, H Basmin Mattayang yang didampingi Ketua MPW Pemuda Pancasila Sulsel, Diza Rasyid Ali dan Ketua MPC Pemuda Pancasila Kab Luwu, Andi Muhammad Ahkam Basmin di Poros Jalur Dua depan kantor Bupati Luwu, Kelurahan Senga Kecamatan Belopa, Sabtu (15/2/2020)
Dalam sambutannya, Bupati Luwu mengucapkan terima kasih kepada para peserta atas partisipasinya meramaikan kegiatan OTDA-JAB I.
“Atas nama pemerintah kabupaten Luwu, saya ucapkan terima kasih kepada para peserta yang telah ikut meramaikan ajang perlombaan Motocross ini sebagai rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati Hari Jadi Ke-14 Belopa sebagai Ibukota Kabupaten Luwu”, Kata H Basmin Mattayang
Tidak lupa pula Bupati Luwu mengucapkan terima kasih kepada para undangan yang sekaligus sebagai rider diantaranya Kejari Kolaka Utara, Wakil Ketua DPRD Luwu dan Kapolres Luwu. Selain riders tuan rumah, peserta JAB I ini ada pula yang berasal dari Kalimantan Timur, Lampung, Palopo, Luwu Timur, Luwu Utara, kendari dan Kolaka.
Para peserta akan menyusuri medan yang cukup menantang karena akan melalui area perkebunan, pegunungan dan sungai serta melewati 4 kecamatan yaitu Belopa, Bajo, Suli Barat dan Kecamatan Suli dengan jarak tempuh kurang lebih 60 KM.
Para peserta akan memperebutkan hadiah bergengsi yaitu 1 Unit Mobil Ayla dan 7 unit Sepeda motor. Kegiatan ini diselenggarakan oleh MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Luwu dan didukung oleh Pemerintah Kabupaten Luwu, Polres Luwu, KONI, KNPI, dan IMI.