//DKISP Luwu Terima Peserta PDK Dari UNCP

DKISP Luwu Terima Peserta PDK Dari UNCP

Belopa, InfoPubik – Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (DKISP) Kabupaten Luwu memfasilitasi kegiatan Praktek Dunia Kerja (PDK) mahasiswa Universitas Cokroaminoto Palopo (UNCP).

Peserta PDK, yang diantar oleh Arny Irhani Asmin selaku dosen pembimbing diterima langsung Kadis DKISP, Anwar Usman di ruang Layanan Kehumasan dan Informasi, Senin (6/1/2020).

Dalam arahannya, Kadis DKISP menjelaskan bahwa program PDK ini sangat bermanfaat bagi mahasiswa untuk mengetahui sejauhmana dunia kerja itu

“Praktek Dunia Kerja ini sangat bermanfaat bagi adik-adik mahasiswa untuk mengetahui hal-hal apa saja dan ilmu apa saja yang perlu diketahui, olehnya itu diharapkan adik-adik peserta PDK agar jangan sungkan untuk bertanya jika ada yang ingin diketahui”, kata Anwar Usman.

Hanya saja, Kadis DKISP menyayangkan waktu yang begitu singkat yang diberikan kepada mahasiswa untuk melakukan PDK.

“Untuk mengenal dunia kerja apalagi di dinas Kominfo ini butuh waktu yang lama untuk lebih mengenal dan mendalami program-program yang berkaitan dengan tugas dan fungsi DKISP”, jelas Anwar Usman

Anda dapat menyiarkan ulang, menulis ulang, dan atau menyalin konten ini dengan mencantumkan sumber mediacenter.luwukab.go.id